Jumat, 17 Juli 2009

Belajar Membaca Dalam Bahasa Inggris

Setelah selesai dengan urusan membaca dalam bahasa Indonesia sekarang Rafif mulai bergelut dalam usahanya membaca dalam bahasa Inggris. Lebih sulit memang jika dibandingkan membaca dalam bahasa Indonesia. Sama seperti ketika belajar bahasa Indonesia kali ini saya juga menggunkan alat bantu visual. Karena Rafif akan lebih cepat menguasai sesuatu apabila dia bisa melihatnya.

Untuk belajar bahasa Indonesia dulu saya menggunakan film animasi dari metode cantol Raudhoh. Hampir setiap hari dia menonton film yang berisikan nyanyian "para suku kata " seperti ba, bi, bu, be, bo.

Untuk belajar membaca dalam bahasa Inggris situs Starfall yang jadi andalan. Situs ini berisikan berbagai animasi menarik untuk belajar phonics. Ada 2 metode untuk membantu anak belajar membaca dalam bahasa Inggris yaitu Whole Language Approach dan Phonic. Silahkan klik disini untuk penjelasan lebih lanjut mengenai kedua metode.

Sebelum ini Rafif sudah bisa membaca beberapa kata sederhana dalam bahasa inggris seperti cat, house, girl dan sebagainya karena dia masih ingat cara membaca kata tersebut ketika dibacakan sebelumnya. Jadi dia belajar membaca dengan memorization atau metode Whole Language Approach. Tapi untuk kata-kata yang belum pernah dia dengar dia tidak bisa membacanya. Selain itu untuk kata-kata yang dia ingat cara membacanya juga belum tentu semua bisa dai tulis kembali seperti girl tau house. Karena dia tidak pernah mengeja kata itu sebelumnya. Dia hanya mengingat cara kata itu dibacakan.

Oleh karena itu saya mulai mengajarkan metode phonic untuk Rafif yaitu belajar membaca secara di eja. Misalkan girl itu terdiri dari g-i-r-l. Dalam metode phonic bunyi huruf tidak selalu sama dengan nama hurufnya. Bagaimana bunyi setiap huruf bisa didengar melalui Starfall. Untuk latihan membaca dan menulis dengan metode phonic saya menggunakan worksheet dari http://www.progressivephonics.com/~suzettew/ yang bisa didownload setelah kita mendaftar sebagai member secara cuma-cuma.




2 komentar:

Andini Rizky mengatakan...

Wah kok lama sih nggak posting.
Senang ya belajar bahasa Inggris dengan Bunda.

Dara Maina mengatakan...

iya nih mbak Dini lagi belum bisa bagi jadwal antara punya bayi sama mau pindahan ke arab saudi. Tp Insya Allah tetep homeschooling :)

Summer Holiday

Libur telah tiba... Libur telah tiba... Hatiku gembira.... Siapa yang ga gembira kalau lagi liburan, apalagi kalau liburnya selama 11 min...